Berbaju Loreng, Prabowo-Gibran Ikuti Latihan Baris-berbaris Bersama Kabinet Merah Putih, Akmil Magelang

Jumat, 25 Oktober 2024 | 09:22:27 WIB

RIAUERA.com - Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka berserta menteri Kabinet Merah Putih melakukan latihan baris-berbaris di Akademi Militer (Akmil), Lembah Gunung Tidar, Magelang.

Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya Sugiarto menjelaskan bahwa Presiden Prabowo hadir lebih awal di lapangan tempat kegiatan baris-berbaris dilaksanakan.

"Presiden dan Wapres ikut seluruh kegiatan, olahraga dan baris-berbaris. Bahkan Presiden hadir di lokasi pertama, paling dulu," ungkap Bima

Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni menambahkan, latihan baris-berbaris ini meliput enam gerakan dasar.

"Baru saja selesai olahraga dan latihan dasar pelatihan baris berbaris, enam gerakan dasar saja, yang biasa dilakukan di kementerian bila upacara," kata Menteri Kehutanan Raja Juli, Jumat (25/10/2024).

Mereka memakai seragam loreng mirip tentara. Mereka kumpul di lapangan sejak pagi hari, latihan ini dilaksanakan hingga pukul 06.45 WIB.

Setelah kegiatan olahraga, para menteri dan kepala lembaga akan mempersiapkan diri untuk menerima materi setelah sarapan pagi. Presiden Prabowo dijadwalkan membuka kegiatan pada pukul 08.30 WIB.

Prabowo ingin membangun kerja sama tim di antara para anggota Kabinet Merah Putih. Dia juga menekankan menekankan sistem pertahanan terbaik adalah Sistem Pertahanan Rakyat Semesta di mana setiap warga negara harus siap sedia membela negaranya.

"Kita harus bergerak seirama dengan tujuan yang sama. Pemerintah itu tidak bekerja sendiri-sendiri, melainkan sebagai tim," ujar Prabowo dikutip dari keterangan tertulis Kantor Komunikasi Kepresidenan.

Terkini