Presiden Prabowo, Hari Ini Akan Melantik Kepala Badan

Presiden Prabowo, Hari Ini Akan Melantik Kepala Badan

RIAUERA.com - Presiden Prabowo Subianto segera melantik sejumlah kepala badan di Istana Merdeka, Selasa (22/10/2024). Hal tersebut sudah dikonfirmasi oleh Ketua Harian Partai Gerindra sekaligus Wakil DPR Sufmi Dasco Ahamd.

"Kepala Badan saja," Ujar Dasco di Istana, Senin (21/10/2024).

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, juga menyampaikan soal pelantikan Kepala Badan akan dilaksanakan pada hari ini. Dia juga mengatakan, pada Rabu (23/10/2024), besok, akan dilakukan sidang kabinet perdana.

"Tanggal 22 ada pelantikan kepala badan, hari Rabu dilanjutkan rencana kabinet paripurna pertama kalinya," kata Prastyo minggu (20/10/2024).

Diketahui, Presiden Prabowo telah melantik menteri dan wamen Kabinet Merah Putih pada Senin (21/10/2024). Menteri kabinet Merah Putih terdiri dari 48 menteri dan 56 wakil menteri.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index